Posts

Showing posts from November, 2024

Pasca Pungut dan Hitung Suara Pilkada 2024, Polresta Banyuwangi Bersama Forkopimda Patroli ke PPK Pastikan Situasi Kondusif

Image
    BANYUWANGI -  Polresta Banyuwangi Polda Jatim  laksanakan  Patroli Sinergi ke lokasi strategis di wilayah  Banyuwangi Jawa Timur pasca pelaksanaan pungut dan hitung pilkada Serentak 2024. Kapolresta Banyuwangi Kombes Pol Rama Samtama Putra ,S.I.K., M.Si.,  M.H, bersinergi dengan Forkopimda Banyuwangi dan stage holder lainnya, melaksanakan kegiatan patroli dengan sasaran ke Panitia Pemilihan Kecamatan  (PPK)  yang ada diwilayah Banyuwangi. Rombongan  berkeliling dari PPK Rogojampi dilanjutkan ke PPK Blimbingsari, PPK Muncar,  PPK Cluring,  PPK Tegalsari , PPK Gambiran, PPK Genteng dan PPK Sempu. Kapolresta Banyuwangi Kombes Pol Rama Samtama Putra, Dandim 0825 Banyuwangi Letkol Arh Joko Sukoyo, Danlanal Letkol Laut (P) Hafidz , Plt Sekda Banyuwangi Guntur Priambodo, Ketua Bawaslu Adrianus Yansen Pale serta Beberapa Pejabat Utama (PJU) Polresta turut hadir dalam pelaksanaan kegiatan itu. Dalam kesempatan itu, Ro...

Kapolda Jatim Kunjungi TPS Unik Nuansa Pesta Pernikahan di Bangkalan

Image
    BANGKALAN -  Kapolda Jawa Timur Irjen Pol Drs. Imam Sugianto, M.Si. berkunjung ke salah satu TPS di Desa Ketengan, Kecamatan Burneh, Bangkalan pada Rabu (27/11/2024) . Didamping oleh Kapolres Bangkalan AKBP Febri Isman Jaya, S.H., S.I.K., M.I.K. bersama Forkopimda Bangkalan, Kapolda Jatim Irjen Pol Imam Sugianto melakukan pengecekan jalannya pemungutan suara di TPS tersebut. TPS bernomor TPS 007 Ketengan tersebut bernuansa unik, yakni dikemas dengan nuansa seperti hajatan pernikahan. Kapolda Jatim dan rombongan terkesima dengan cara unik yang dilakukan oleh panitia untuk menarik minat warga agar menetukan hak pilihnya untuk pilkada serentak 2024 kali ini. Nuansa hajatan pernikahan terasa kala Kapolda Jatim masuk ke area TPS dan disambut dengan ornamen pesta pernikahan yang meriah. Irjen Pol. Imam Sugianto mengatakan bahwa keamanan penyelenggaraan pentahapan pemungutan suara di Kabupaten Bangkalan berjalan dengan lancar dan aman. "Alhamdulillah, hari ini s...

Hari Jadi Humas Polri Ke-73, Kadiv Humas Beri Apresiasi Berangkatkan Personel dan Media Ibadah Umroh

Image
    Jakarta . Kepala Divisi Hubungan Masyarakat (Kadiv Humas) Polri Irjen. Pol. Sandi Nugroho memberangkatkan jurnalis dan anggota beserta keluarganya untuk umroh ke Tanah Suci. Pemberangkatan tersebut dalam rangka Peringatan Hari Jadi Humas Polri ke-73. Terdapat 23 jamaah yang diberangkatkan umroh, terdiri dari delapan anggota beserta 10 keluarganya, dua jurnalis, tiga ustad pendamping. “Semoga perjalanan dalam situasi yang baik, kembali juga dalam kondisi sehat, tanpa kurang satu apapun, dan mudah-mudahan ibadahnya diberikan kemudahan oleh Gusti Allah,” ujar Kadiv Humas, Jumat (22/11/24). Hadiah ini, menurut Kadiv, juga menjadi salah satu apresiasi dari Humas Polri atas tugas para jurnalis yang membantu memberitakan kerja-kerja Polri. Irjen. Pol. Sandi berharap, ke depan jurnalis dan Polri selalu bisa bersinergi dan berkolaborasi memberikan yang terbaik untuk masyarakat sesuai Program Presisi Kapolri dan mensukseskan Program Asta Cita Pemerintah. Selain itu, u...

Polres Pelabuhan Tanjungperak Berhasil Ungkap Kasus Narkoba, 66 Tersangka Diamankan

Image
  TANJUNGPERAK -  Dalam rentang waktu 1 Oktober hingga 18 November 2024, Satresnarkoba Polres Pelabuhan Tanjungperak Polda Jatim berhasil mengungkap 59 kasus narkoba. Dari hasil ungkap tersebut, total 66 tersangka yang ditangkap, terdiri dari 65 laki-laki dan satu perempuan.  Sementara itu, 12 dari 66 tersangka merupakan residivis, termasuk pelaku yang berinisial TM, NS, dan TH, yang kembali terlibat dalam peredaran narkoba. Penangkapan ini juga menyita perhatian publik dengan sejumlah barang bukti yang signifikan, termasuk sabu-sabu, ganja, pil ekstasi, dan obat keras lainnya. Kapolres Pelabuhan Tanjung Perak AKBP William Cornelius Tanasale mengungkapkan dari operasi tersebut, Polisi menyita barang bukti berupa 129,98 gram sabu-sabu, 533,71 gram ganja, sembilan butir ekstasi, 1.970 butir obat keras jenis pil LL, uang tunai sebesar Rp1.910.000, serta 30 ponsel yang digunakan untuk aktivitas transaksi. "Dari pengungkapan ini kami menyelamatkan 2.400 jiwa man...

Cooling System, Polres Bangkalan Gelar Doa Bersama untuk Pilkada 2024 Aman dan Damai

Image
  BANGKALAN - Menjelang coblosan di Pilkada serentak 2024, Polres Bangkalan Polda Jatim menggelar acara doa bersama di Masjid Raudlatul Hidayah Mapolres Bangkalan, Kamis  (21/11/2024).   Mengusung tema Perkuat Kebersamaan, Persatuan, dan Kedamaian untuk Mewujudkan Kabupaten Bangkalan yang Sejuk dan Kondusif, doa bersama ini menjadi langkah penting untuk mempererat sinergi antara aparat keamanan, pemerintah, dan masyarakat dalam mendukung Pilkada yang aman dan damai.   Hal itu seperti disampaikan oleh Acara ini dihadiri oleh Kapolres Bangkalan AKBP Febri Isman Jaya saat memimpin kegiatan tersebut. Doa bersama juga diikuti oleh seluruh Pejabat Utama (PJU) Polres Bangkalan, Pengurus Bhayangkari dan Personel Polres Bangkalan, Polda Jatim. Dalam sambutannya, AKBP Febri juga menyampaikan apresiasi kepada seluruh pihak yang hadir. AKBP Febri mengajak masyarakat untuk menjaga suasana harmonis dan mendukung Pilkada Serentak 2024 agar berjalan damai.   Ia jug...

Polres Mojokerto Kota Menjadi _Pilot Project_ Ungkap Kasus TPPU Senilai 2 Milliar

Image
   KOTA MOJOKERTO  - Pertama di Jawa Timur, Polres Mojokerto Kota jajaran Polda Jawa Timur yang  berhasil mengungkap kasus Tindak Pidana Pencucian Uang (TPPU) berawal dari mengungkap kasus peredaran Narkoba, dengan perputaran transaksi senilai Rp2 miliar. Ungkap kasus TPPU ini menjadi salah satu bukti komitmen Polres Mojokerto Kota Polda Jatim dalam mewujudkan Asta Cita yang menjadi program Presiden Prabowo Subianto. Hal itu seperti disampaikan oleh Direktur Reserse Narkoba (Dir Resnarkoba) Polda Jatim Kombes Pol Robert Da Costa, saat konferensi Pers TPPU di Mapolres Mojokerto Kota didampingi Kapolres Mojokerto Kota AKBP Daniel S. Marunduri, Senin (18/11). Kombes Pol Robert Da Costa mengatakan bahwa ini merupakan salah satu upaya yang dilakukan oleh Polres Mojokerto Kota dan menjadi Polres yang pertama melaksanakan penyidikan tindak pidana pencucian uang (TPPU). "Ini perintah dari Mabes Polri untuk memberantas narkoba dengan memiskinkan bandarnya salah satunya melalu...

Tinjau Posko Pengungsian Erupsi Lewotobi, Kapolri Pastikan Pelayanan dan Kebutuhan Warga

Image
  NTT  - Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo mengunjungi posko pengungsian bencana erupsi Gunung Lewotobi Laki-laki, Nusa Tenggara Timur (NTT), Senin (18/11/2024) Dalam kunjungannya, Sigit memastikan bahwa masyarakat telah mendapatkan pelayanan dan kebutuhan yang disalurkan oleh Pemerintah terkait dengan penanganan bencana alam tersebut.  "Hari ini kami datang mengunjungi beberapa pos untuk memastikan terkait dengan kepastian pelayanan dari Pemerintah khususnya terkait dengan masalah makanan, terkait dengan masalah kebutuhan air, dan kebutuhan kesehatan," kata Sigit.  "Jadi kita cek, makan di beberapa tempat sehari tiga kali, kemudian mandi juga sudah bisa dua kali, kemudian untuk layanan kesehatan di masing-masing pos sudah ada," sambungnya. Adapun kebutuhan lainnya, kata Sigit, Polri bersinergi dengan seluruh stakeholder terkait telah menyiapkan program trauma healing untuk para masyarakat yang terdampak bencana alam.  "Kemudian, juga ada kegiatan trauma he...

Polri Kirim Tim Pemulihan Trauma Korban Terdampak Erupsi Gunung Lewotobi

Image
  Polri memerangkatkan tim trauma healing dari Biro Psikologi Staf Sumber Daya Manusia (SSDM) ke Flores Timur. Tim ini bertugas membantu pemulihan psikologis warga yang menjadi korban serta terdampak bencana alam erupsi Gunung Lewotobi Laki-laki. Dari keterangan SSDM Polri, Senin (18/11/2024), tim mendatangi langsung ke lima titik posko pengungsian. Yakni Posko Ile Gerong, Posko Bokang, Posko Epu Tobi, Posko Konga, dan Posko Lewolaga. "Pendekatan trauma healing ini tidak hanya berbasis psikologi klinis, tetapi juga melibatkan pendekatan humanis dan budaya lokal. Kami memahami bahwa masyarakat di Flores Timur memiliki kearifan lokal yang kuat. Oleh karena itu, kami berupaya mengintegrasikan nilai-nilai budaya dalam proses pemulihan ini agar lebih relevan dan diterima oleh warga,” kata Kepala Biro Psikologi SSDM Polri, Brigjen Kristiyono. Dia kemudian menerangkan anak-anak menjadi yang paling terdampak secara psikologis akibat bencana ini. Oleh sebab itu tim trauma healing mengadaka...

Sinergitas TNI-Polri Hijaukan Lumajang, 2000 Pohon Ditanam di Buper Glagah Arum

Image
  LUMAJANG  – Dalam upaya menjaga kelestarian lingkungan dan meningkatkan kesadaran akan pentingnya penghijauan, TNI-Polri di Lumajang menggelar aksi penanaman 2.000 pohon di Bumi Perkemahan Glagah Arum, desa Kandangtepus, kecamatan Senduro, Sabtu (16/11/2024).  Kegiatan yang melibatkan Perhutani, Pramuka, KKN dari Unisa, Komunitas Peduli Lingkungan, warga masyarakat, serta Kepala Dinas Lingkungan Hidup dan Kepala Dinas Kehutanan Sosial ini berlangsung meriah.  Penanaman ini dipimpin langsung oleh Wakapolres Lumajang, Kompol I Komang Yuwandi Sastra dan Komandan Korem 083/Bdj, Kolonel Inf Setyo Wibowo.  Mereka secara langsung turun ke lapangan untuk menanam bibit pohon di lahan hutan yang mengalami degradasi. "Kegiatan penanaman pohon ini merupakan wujud nyata dari kepedulian kita terhadap lingkungan," ungkap Kompol I Komang Yuwandi. Menurut Kompol I Komang Yuwandi, dengan menanam pohon, pihaknya tidak hanya menghijaukan kembali lahan yang gersang, tetapi juga be...

Kapolri Tinjau Posko Pengungsi Erupsi Gunung Lewotobi di NTT

Image
  Jakarta, Kapolri Jenderal Pol. Listyo Sigit Prabowo berkunjung ke Nusa Tenggara Timur (NTT), Senin (18/11/24). Kapolri akan meninjau langsung dan membawa bantuan untuk posko pengungsian bencana erupsi Gunung Lewotobi Laki-laki. Ia tiba di Bandara El Tari Kupang, sekitar pukul 11.00 Wita. Dalam kunjungannya, Kapolri didampingi Irwasum Polri Irjen Pol. Dedi Prasetyo. Dari situ, mereka langsung terbang menggunakan heli menuju Posko Pengungsi Lewotobi. Kedatangan Kapolri dan rombongan sebagai tindak lanjut dari arahan Presiden Prabowo Subianto agar pemerintah pusat responsif menangani para korban yang terdampak erupsi Gunung Lewotobi. Catatan Polri, jumlah pengungsi di Posko Pengungsian Konga yaitu 1.437 jiwa yang terdiri dari 816 laki-laki, 621 perempuan, 17 bayi, 99 balita, 174 lansia, 13 ibu hamil, 8 ibu menyusui, dan 9 disabilitas. Di sini terdapat fasilitas berupa 7 tenda pengungsian, 15 unit MCK, 1 dapur umum, dan 25 kendaraan pendukung. Di Lewolaga Terdapat jum...

Polres Kediri Sosialisasi Keselamatan Berlalu Lintas Berbagi Helm Gratis di Area CFD

Image
  KEDIRI– Satuan Lalu Lintas (Satlantas) Polres Kediri Polda Jatim menggelar sosialisasi keselamatan berlalu lintas ditengah-tengah kegiatan Car Free Day (CFD) Pare, Kediri, Minggu (17/11). Sosialisasi ini ditujukan untuk meningkatkan kesadaran masyarakat, khususnya pengguna sepeda listrik dan pengendara muda, tentang pentingnya tata cara berlalu lintas yang aman dan benar.   Kanit Kamsel Satlantas Polres Kediri, Ipda Henry Dwi Setiawan menjelaskan bahwa kegiatan ini memanfaatkan momen CFD yang ramai pengunjung untuk menyampaikan pesan keselamatan dengan cara yang menarik. Petugas membagikan brosur berisi tips berkendara aman, mengadakan kuis interaktif, dan memberikan hadiah berupa helm gratis kepada peserta yang mampu menjawab pertanyaan. Sosialisasi dirancang agar informatif sekaligus menyenangkan, sehingga mampu menarik perhatian masyarakat.   “Kami ingin memastikan masyarakat, terutama generasi muda, memahami pentingnya keselamatan saat berlalu lintas....

Polres Probolinggo Terjunkan Ratusan Personel Gabungan Amankan Debat Pamungkas Pilkada 2024

Image
    PROBOLINGGO – Polres Probolinggo Polda Jatim menerjunkan ratusan personel gabungan untuk mengamankan jalannya debat publik ketiga Pilkada Kabupaten Probolinggo 2024 yang mempertemukan dua pasangan calon Bupati dan Wakil Bupati pada, Minggu (17/11/2024). Acara debat yang berlangsung di Gedung Islamic Center dengan diikuti oleh dua paslon yakni Paslon nomor urut 1 (Zulmi Noor-Abdul Rasit) dan Paslon nomor urut 2 (Gus Haris-RA Fahmi). Tema debat terakhir kali ini adalah “Menyerasikan Pelaksanaan Pembangunan Kabupaten dan Provinsi dengan Nasional" serta “Memperkokoh NKRI dan Kebangsaan.” Pengamanan debat publik ini melibatkan kurang lebih 400 personel gabungan, dari TNI-Polri, Dishub, dan Satpol PP serta BKO Satbrimob Polda Jatim. Persiapan pengamanan dimulai dengan apel kesiapan, kemudian dilanjutkan dengan sterilisasi lokasi oleh Tim Samapta Polres Probolinggo Polda Jatim. Selain itu, pengamanan jalur menuju lokasi acara juga diterjunkan personel Satlantas dan ...

Gandeng Dinas Pertanian dan Perikanan, Polres Bondowoso Gelar Bimtek Perkuat Ketahanan Pangan

Image
    BONDOWOSO - Upaya percepatan program ketahanan pangan nasional, Polres Bondowoso Polda Jatim menggelar bimbingan teknis (Bimtek) bagi para Kapolsek dan Bhabinkamtibmas. Kegiatan yang digelar di Aula Mapolres Bondowoso itu selain memberikan teori, pelatihan juga akan dilakukan secara teknis dan praktek lapangan. Sejumlah narasumber dari Dinas Pertanian serta Dinas Peternakan dan Perikanan didatangkan agar kegiatan  mendapatkan hasil maksimal. Kapolres Bondowoso, AKBP Lintar Mahardhono, berharap dengan bimtek ini nantinya para Kapolsek dan Bhabinkamtibmas dapat membantu para petani dalam meningkatkan hasil pertanian untuk menjaga ketahanan pangan nasional. "Semua anggota harus berkolaborasi untuk memberikan pengetahuan dan edukasi kepada masyarakat," ungkapnya, Senin (18/11). Langkahnya yakni dengan cara memberikan bimbingan kepada para petani cara mengolah pertanian secara modern. Kegiatan tersebut dilaksanakan sebagai bentuk kepedulian Polri kepada masyara...

Polres Ngawi Gelar KRYD Jaga Kamtibmas Jelang Coblosan Pilkada 2024

Image
    NGAWI – Polres Ngawi Polda Jatim dan Polsek jajaran menggelar patroli Kegiatan Rutin Yang Ditingkatkan (KRYD) demi menjaga kamtibmas menjelang Pilkada serentak 2024. KRYD dilaksanakan di beberapa tempat yang dinilai rawan gangguan kamtibmas dan tempat-tempat berkumpulnya warga serta patroli bersinggungan. Hal itu guna mencegah adanya balap liar yang dapat mengganggu keamanan masyarakat dan memastikan kondusifitas menjelang coblosan Pilkada 2024. Kapolres Ngawi AKBP Dwi Sumrahadi Rakhmanto, S.H., S.I.K., M.H. menerangkan bahwa patroli ini sebagai wujud kehadiran Polri di tengah masyarakat dalam memberikan pelayanan terbaik menjaga kamtibmas yang aman dan nyaman. "KRYD ini juga untuk mencegah balap liar yang dapat mengganggu kamtibmas," tutur AKBP Dwi Sumrahadi, Minggu (17/11/2024) Patroli juga menyasar di lokasi yang sering dipakai nongkrong anak-anak remaja, gedung perkantoran, mesin ATM, pertokoan dan jalanan yang berpotensi digunakan balap liar serta tempat...

Polres Batu Gandeng Dinas Pertanian Aktifkan Lahan Tidur Wujudkan Ketahanan Pangan

Image
    KOTA BATU – Polres Batu Polda Jatim bersama Pemerintah Kota Batu terus berupaya mewujudkan ketahanan pangan yang menjadi program Presiden RI Prabowo Subianto. Kali ini, Polres Batu Polda Jatim bersama Pemerintah Kota Batu mengubah lahan tidur menjadi lahan produktif. Kapolres Batu, AKBP Andi Yudha Pranata didampingi Kepala Dinas Pertanian Kota Batu, Hery Yulianto, SP, M.M. mengatakan pihaknya telah memanfaatkan lahan tidur seluas 10 hektar untuk ditanami jagung. “Bersama Pemerintah Kota Batu dan warga Desa Oro-Oro Ombo, kami aktifkan lahan seluas 10 hektar untuk ditanami jagung," kata AKBP Andi Yudha di Dusun Dresel, Desa Oro-Oro Ombo, Kecamatan Batu, Sabtu(16/11). Kapolres Batu menyatakan bahwa program ini merupakan langkah nyata untuk memperkuat ketahanan pangan Kota Batu sesuai program  Presiden RI Prabowo Subianto. "Tahap awal ini menjadi fondasi untuk perluasan lahan hingga 20 hektar ke depan,” ungkapnya. Komoditas jagung dipilih mengingat potensi besa...

Kapolres Kediri Kota Bersama Dandim 0809 Pastikan Logistik Pilkada 2024 di Gudang KPU Aman

Image
  KEDIRI KOTA  - Polres Kediri Kota Polda Jatim siaga 24 jam untuk melakukan pengamanan di obyek vital KPU Kota Kediri termasuk di Gudang Logistik KPU. Menjelang tahapan pencoblosan Pemilihan Kepala Daerah pada Pilkada 2024, Kapolres Kediri Kota AKBP Bramastyo Priaji, bersama Dandim 0809 Kediri Letkol Inf. Aris Setiawan, S.H. melakukan pengecekan terhadap kesiapan pengelolaan logistik Pilkada yang dikelola oleh Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Kediri. Pengecekkan itu untuk memastikan logistik Pilkada 2024 Kota Kediri dalam aman dan siap dipergunakan  Didampingi Ketua KPU Kota Kediri, Reza Kristian, S.H, pengecekan ini dilakukan di gudang logistik KPU, tepatnya di Jl Teuku Umar No. 40 Ngadirejo Kota Kediri, Jum'at (15/11/2024) siang. "Pengecekan ini memastikan logistik kesiapan Pilkada, baik dari kotak suara, bilik suara maupun surat suara serta perlengkapan pendukung lainya " ungkap AKBP Bramastyo Priaji. Kapolres Kediri Kota Polda Jatim ini juga menekankan pentingnya koo...

Pemprov Jatim Kolaborasi dengan Polres Probolinggo Mantapkan Ruang Digital di Pilkada 2024

Image
  PROBOLINGGO  -  Pada tahapan pelaksanaan Pilkada serentak 2024, ruang digital semakin dipenuhi oleh kampanye dari pasangan calon Kepala Daerah baik di tingkat Provinsi Jawa Timur maupun Kabupaten/Kota.  Demi menjaga kondusifitas ruang digital jelang Pilkada Serentak 2024, Pemerintah Provinsi Jawa Timur melalui Dinas Komunikasi dan Informatika berkolaborasi dengan Polres Probolinggo Polda Jatim mengajak masyarakat untuk lebih bijak dalam menggunakan ruang digital. Hal itu disampaikan oleh Kapolres Probolinggo AKBP Wisnu Wardana melalui Kasihumas Iptu Merdhania Pravita Shanty pada kegiatan FGD (Focus Group Discussion) Komite Komunikasi Digital. Acara ini dilaksanakan di Ruang Probolinggo Region Investment Center (PRIC), Mall Pelayanan Publik Kabupaten Probolinggo, Kamis (14/11/2024).  Dalam sambutannya,Kasihumas Polres Probolinggo Polda Jatim Iptu Merdhania Pravita Shanty juga mengatakan, melalui diskusi ini diharapkan dapat menambah wawasan serta menyatukan pik...

Polresta Malang Kota Bongkar Kasus TPPO, Amankan Dua Tersangka

Image
  KOTA MALANG  – Tim Satuan Reserse Kriminal (Satreskrim) Polresta Malang Kota Polda Jatim menggerebek penampungan Calon Pekerja Migran Indonesia (CPMI) ilegal di wilayah Kecamatan Sukun. Dalam kasus ini, Dua orang ditetapkan sebagai tersangka dalam kasus Tindak Pidana Perdagangan Orang (TPPO).  Tersangka pertama seorang perempuan berinisial HNR (45), warga Kecamatan Ampelgading, Kabupaten Malang, dan tersangka kedua pria berinisial DPP (37), warga Kecamatan Sukun, Kota Malang. Kapolresta Malang Kota, Kombes Pol Nanang Haryono, mengungkapkan detail kasus ini dalam konferensi pers, Jumat (15/11).  Menurut Kombes Nanang, kasus ini terungkap berkat laporan adanya penganiayaan yang dialami salah satu CPMI. “Kasus ini bermula dari laporan seorang perempuan berinisial HN (21), yang merupakan CPMI asal Kecamatan Sumbermanjing Wetan, Kabupaten Malang,yang mengaku dianiaya oleh HNR, yang sekaligus adalah majikannya,” jelas Kombes Nanang. HN melaporkan bahwa ia dipukul, dijamb...

Polres Blitar Bersama Forkompimda dan Perguruan Pencak Silat Blitar Raya Gelar Silaturahmi Cooling System Pilkada

Image
  BLITAR  – Polres Blitar Polda Jatim bersama Forum Komunikasi Pimpinan Daerah Kabupaten Blitar serta perguruan pencak silat Blitar Raya mengadakan silaturahmi dalam rangka menjaga kondusifitas daerah menjelang Pemilihan Kepala Daerah 2024.   Kegiatan ini bertujuan untuk mempererat tali persaudaraan antara aparat keamanan, pemerintah daerah, serta komunitas pencak silat di wilayah Blitar, sekaligus menciptakan suasana yang damai dan aman selama masa persiapan Pilkada. Acara yang berlangsung di Aula Polres Blitar Polda Jatim dihadiri oleh Forkompimda serta perwakilan dari berbagai perguruan pencak silat di Blitar Raya. Dalam kesempatan tersebut, Kapolres Blitar, AKBP Wiwit Adisatria, mengungkapkan pentingnya sinergi antara aparat keamanan, pemerintah, dan masyarakat dalam menjaga ketertiban umum. "Silaturahmi ini adalah langkah awal untuk memastikan tidak ada gangguan keamanan pada wilayah Blitar raya," ujar AKBP Wiwit Adisatria,Jumat (15/11). Menurut Kapolres Blitar Polda...

Kapolri: Selamat HUT ke-79 Korps Marinir TNI AL

Image
   Jakarta,  Kapolri Jenderal Pol. Listyo Sigit Prabowo mengucapkan selamat atas Hari Ulang Tahun (HUT) ke-79 Korps Marinir.  Kapolri berharap soliditas TNI-Polri semakin kuat. Ucapan selamat itu disampaikan Kapolri di akun Instagram @listyosigitprabowo, Jumat (15/11/24).  "Saya selaku warga kehormatan Marinir TNI AL mengucapkan selamat HUT ke-79 Korps Marinir TNI Angkatan Laut, semoga ke depan TNI-Polri akan semakin solid dalam memberikan pengabdian terbaik guna memelihara kondusifitas situasi Kamtibmas aman dan menjaga keutuhan NKRI," tulis Kapolri. Dalam unggahan Kapolri, terdapat ilustrasi yang menampilkan prajurit marinir. Sementara itu, Presiden Prabowo Subianto didampingi Kapolri dan Panglima TNI Jenderal Agus Subiyanto diilustrasikan sedang naik tank. Kapolri berharap TNI-Polri terus mengabdi untuk menjaga keamanan dan keutuhan bangsa. Pengabdian ini dalam rangka bersama-sama mewujudkan Indonesia Maju. "Korps Marinir TNI AL Bersama Rakyat Mengabdi Untuk ...

Polri Targetkan SMA Taruna Kemala Bhayangkara Beroperasi 2026

Image
  Polri mempersiapkan SMA Taruna Kemala Bhayangkara sebagai SMA unggulan. Polri menargetkan SMA dengan kurikulum International Baccalaureate (IB) ini beroperasi pada 2026. "2025 Kami harapkan sudah mulai progress, semua fasilitas sudah dibangun. 2026 Januari insyaAllah semuanya bisa terlihat dan operasional full. Sebenarnya tahun 2025 kita akan sudah coba merekrut dosen dan siswa," kata Asisten Kapolri bidang Sumber Daya Manusia (As SDM Kapolri) Irjen Dedi Prasetyo dalam keterangan tertulis, Jumat (15/11/2024). Irjen Dedi menyampaikan paparan ini kepada Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo, Ketua Umum Bhayangkari Juliati Sigit dan jajaran pejabat Utama Polri serta pengurus pusat Bhayangkari di Ruang Perjamuan Kapolri, Mabes Polri sore ini. Dalam kegiatan ini mewakili Yayasan Pendidikan Kader Bangsa Indonesia (YPKBI), Dirgayuza Setiawan juga nampak hadir. "Harapan target kami di 2024 seluruh legalitas dan persiapan-persiapan dalam angka pembangunan SMA Kemala Taruna Bhay...

Kapolri Lantik Pejabat Utama Baru: Dorong Profesionalisme dan Peningkatan Pelayanan

Image
    Jakarta  – Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo memimpin pelantikan dan serah terima jabatan sejumlah pejabat utama Mabes Polri pada hari ini, Jumat, 15 November 2024, di Gedung Rupatama, Mabes Polri. Acara ini merupakan bagian dari langkah strategis Polri untuk memperkuat struktur organisasi demi memberikan pelayanan yang semakin optimal kepada masyarakat. Pada kesempatan tersebut, Prof. Dr. Dedi Prasetyo, S.H., M.Hum., M.Si., M.M. resmi dilantik sebagai Inspektur Pengawasan Umum (Irwasum) Polri. Jabatan ini menempatkan Prof. Dedi sebagai tokoh kunci dalam memastikan pengawasan dan akuntabilitas internal Polri berjalan dengan baik. Selain itu, Prof. Dr. Chryshnanda Dwilaksana, M.Si. dilantik sebagai Kepala Lembaga Pendidikan dan Pelatihan (Kalemdiklat) Polri. Dalam perannya, Prof. Chryshnanda diharapkan mampu meningkatkan kualitas pendidikan di Polri sehingga menghasilkan personel yang lebih profesional dan berintegritas. Pelantikan lainnya adalah Cahyono Wibowo, S....

Polisi Peduli, Polres Malang Distribusikan Ratusan Paket Sembako untuk Warga Kurang Mampu

Image
  MALANG – Kepolisian Resor Malang, Polda Jawa Timur, membagikan ratusan paket bantuan sembako kepada warga kurang mampu serta pencegahan stunting di Kabupaten Malang.  Pendistribusian paket sembako tersebut dipimpin langsung oleh Wakapolres Malang, Kompol Imam Mustolih, yang didampingi oleh Kapolsek jajaran secara serentak di berbagai kecamatan. Kasihumas Polres Malang, AKP Ponsen Dadang Martianto, menjelaskan bahwa kegiatan ini merupakan wujud dukungan Polres Malang Polda Jatim terhadap program unggulan Presiden Republik Indonesia, yaitu Asta Cita, yang mencakup kesejahteraan sosial dan kesehatan masyarakat.  Dalam penyaluran bantuan ini, Polres Malang juga menggandeng Bhayangkari Cabang Polres Malang dan Polsek jajaran untuk memperluas jangkauan distribusi. “Kami membagikan paket bantuan kepada masyarakat, ada 300 paket lebih yang kita bagikan hari ini,” kata AKP Dadang, Jumat (15/11). AKP Dadang menjelaskan bahwa paket bantuan ini dibagikan kepada masyarakat kurang ma...

Polres Magetan Terjunkan Ratusan Personel Gabungan Amankan Debat Publik Terakhir Pilkada 2024

Image
  MAGETAN  – Polres Magetan Polda Jatim mengerahkan ratusan personel gabungan untuk mengamankan jalannya debat publik ketiga Pilkada 2024 Kabupaten Magetan yang mempertemukan Tiga pasangan calon Bupati dan Wakil Bupati pada Kamis malam, 14 November 2024. Acara debat yang berlangsung di GOR Ki Mageti ini diikuti oleh tiga paslon, yaitu pasangan NIAT (Nanik Endang Rusminiarti - Suyatni Priasmoro), pasangan HEBAT (Hergunadi - Basuki Babussalam), dan pasangan JADI JUARA (Sujatno - Ida Yuhana Ulfa).  Tema debat kali ini adalah “Menyelesaikan Persoalan Daerah Dalam Upaya Memajukan Magetan Demi Memperkokoh Negara Kesatuan Republik Indonesia dan Kebangsaan.” Pengamanan debat publik ini melibatkan 260 personel dari Polres Magetan yang didukung oleh 50 personel dari Kodim 0804 Magetan, menciptakan sinergi antara TNI-Polri demi memastikan keamanan dan ketertiban acara.  Persiapan pengamanan dimulai dengan apel kesiapan, kemudian dilanjutkan dengan sterilisasi lokasi oleh Tim Sa...

Gelar Tasyukuran HUT ke-79 Korps Brimob Polri, Kapolda Jatim Tekankan Lima Hal Untuk Wujudkan Asta Cita

Image
  SURABAYA -  Polda Jawa Timur menggelar tasyakuran dalam rangka memperingati hari jadi Brimob Polri ke - 79 dengan tema "Brimob Presisi Menuju Indonesia Maju" di Gedung Mahameru, Mapolda Jatim, Kamis (14/11/2024). Kapolda Jawa Timur Irjen Pol Imam Sugianto, didampingi Waka Polda Jatim Brigjen Pol Pasma Royce yang menghadiri tasyakuran HUT ke-79 Korps Brimob Polri berharap di hari ulang tahun yang ke 79 ini, Korps Brimob Polri dapat terus menjadi pasukan elit kebanggaan Polri yang senantiasa mampu memberikan kontribusi dalam mewujudkan visi bersama menuju Indonesia emas 2045. "Saya mengucapkan selamat HUT 79 kepada seluruh keluarga besar Korps Brimob Polda Jatim, semoga korps brimob Polri dapat terus menjadi pasukan elit kebanggaan Polri,' kata Irjen Pol Imam Sugianto, dalam sambutanya. Kapolda Jatim menerangkan, pada tanggal 21 Agustus 2024 di Monumen Polisi Istimewa Surabaya telah ditetapkan sebagai hari juang Polri yang pertama dan menjadi tonggak sejarah baru bag...

Polres Probolinggo Berhasil Amankan 5 Orang Diduga Pengedar Narkoba

Image
   PROBOLINGGO,-  Komitmen memerangi Narkoba kembali dinyatakan oleh Polres Probolinggo Polda Jawa Timur (Jatim). Terbaru, Polres Probolingggo Polda Jatim ini berhasil mengungkap peredaran Sabu dan obat keras berbahaya ( Okerbaya) dengan mengamankan Lima orang tersangka berikut barang buktinya. Lima tersangka yang diamankan yakni, MH (30), warga Klenang Kidul Banyuanyar; MB (42), warga Betek Krucil; MS (34), warga Liprak Kidul Bbanyuanyar; FI (26), warga Liprak Kidul Bbanyuanyar; dan MA (38), warga Rejing Tiris.  Kapolres Probolinggo AKBP Wisnu Wardana melalui Wakapolres Kompol Haris Darma Sucipto mengatakan, lima kasus narkoba yang berhasil diungkap merupakan tindak lanjut dari aduan masyarakat yang resah akan peredaran narkoba dikalangan anak muda.  "Dari aduan masyarakat, kami tindak lanjuti hingga berhasil mengamankan lima tersangka," kata Kompol Haris, Kamis (14/11). Dari kelima tersangka petugas mengamankan sabu seberat 2,04 gram, dan 572 butir Pil okerbay...

HUT ke-79 Brimob, Kapolri Kenang Pujian Atraksi Pasukan yang dihadiri Presiden Ke-7 Jokowi dan Presiden Ke-8 Prabowo

Image
   Jakarta,  Kapolri Jenderal Pol. Listyo Sigit Prabowo menghadiri acara 'Syukuran HUT Ke-79 Korps Brimob Polri' di Mako Brimob Kelapa Dua, Depok. Ia kemudian bercerita saat Presiden ke-7 RI Jokowi dan Presiden Ke-8 Prabowo Subianto memuji atraksi pasukan Brimob Polri. "Hari ini kita semua bisa melaksanakan hari ulang tahun syukuran HUT Brimob yang ke-79 dengan tema 'Brimob Presisi Menuju Indonesia Maju," ujar Kapolri dalam acara 'Syukuran HUT Ke-79 Korps Brimob Polri' di Mako Brimob Kelapa Dua, Depok, Jawa Barat, Kamis (14/11/24). "Saya ingat beberapa waktu yang lalu, baru saja kita juga melaksanakan kegiatan besar di sini yaitu kegiatan penganugerahan tanda kehormatan untuk bapak Jokowi presiden ke-7 Loka Praja Samrakshana. Dan juga di kesempatan itu kita juga mendapatkan penganugerahan Nugraha Sakanti kepada 7 satuan kerja di Mabes Polri dan itu semua tidak lepas dari inisiatif dari Pak Dankor Brimob dan jajaran," lanjut Kapolri. "Dan Bap...

Ketum Bhayangkari Juliati Sigit Prabowo Tinjau Dua Posko Pengungsian Bencana Erupsi Gunung Lewotobi

Image
  Jakarta,  Ketua Umum (Ketum) Bhayangkari, Juliati Sigit Prabowo, meninjau dua posko pengungsian bencana erupsi Gunung Lewotobi Laki-laki di Nusa Tenggara Timur (NTT). Ketum Bhayangkari melihat dapur umum yang didirikan TNI-Polri hingga proses penyulingan air bersih oleh Brimob. Ketum Bhayangkari juga menampung keluhan dari pengungsi terkait air yang masuk ke tenda saat hujan kemarin. Selain itu, ia bermain dengan anak-anak yang ada di tenda pengungsian hingga makan siang bersama para pengungsi. Dalam kesempatan itu, bantuan dari Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo dan Bhayangkari disalurkan kepada para pengungsi. Adapun bantuan dari Kapolri yang diberikan kepada para korban yaitu: 1. Selimut sebanyak 1.000 pcs atau 11 koli 2. Sarung sebanyak 1.000 pcs atau 9 koli 3. Handuk sebanyak 1.000 pcs atau 9 koli 4. Kaos dewasa sebanyak 1.000 pcs atau 4 koli 5. Celana pendek dewasa sebanyak 1.000 pcs atau 4 koli 6. Daster wanita dewasa sebanyak 1.000 pcs atau 4 koli 7. Celana dalam ...

Polres Bangkalan Berhasil Ungkap Judol Slot dan Togel Ciduk 7 Tersangka

Image
  BANGKALAN - Menjalankan program 100 hari masa kerja Presiden RI, Polres Bangkalan Polda Jawa Timur (Jatim) terus berupaya menjaga kondusifitas di wilayah. Terbaru, Kepolisian Resor Bangkalan yang merupakan jajaran Polda Jatim di Pulau Madura ini menangkap tujuh pelaku judi online (Judol). Mereka yakni S (40) dan A (55) asal Kecamatan Socah, RB (45) asal Kecamatan Bangkalan, MS (30) asal Kecamatan Geger, S (33) asal Kecamatan Burneh, AH (35) asal Kecamatan Kwanyar serta L (50) warga Kecamatan Tanah Merah. "Semuanya merupakan pemain judi online dan juga konvensional," ujar Kapolres Bangkalan, AKBP Febri Isman Jaya, Rabu (13/11/2024). AKBP Febri juga mengatakan, dalam 100 hari kerja presiden salah satu hal yang menjadi atensi yakni pemberantasan judi online. Sehingga lanjut AKBP Febri, pihaknya mengimbau agar masyarakat tidak lagi bermain judi yang sangat merugikan. "Mereka ini rata-rata pernah dapat hanya Rp 50 ribu namun modalnya lebih besar dan selebihnya ba...

Polres Jember Berhasil Ungkap 9 Kasus Narkoba, 12 Tersangka dan Ratusan Gram Sabu Diamankan

Image
    JEMBER - Polres Jember Polda Jawa Timur (Jatim) berhasil mengungkap sembilan kasus peredaran narkotika dalam kurun waktu 21 hari, dari periode 21 Oktober hingga awal November 2024. Dalam konferensi pers yang digelar Polres Jember Kasat Reskoba Iptu Naufal Muttaqin, yang mewakili Kapolres Jember AKBP Bayu Pratama Gubunagi membeberkan bahwa ada 12 tersangka yang berhasil diamankan. Ia mengatakan pengungkapan ini menjadi salah satu upaya nyata Polres Jember Polda Jatim dalam mendukung Asta Cita program Presiden Republik Indonesia, khususnya dalam mencegah dan memberantas peredaran narkotika. "Ada 12 Tersangka berikut barang buktinya sudah kami amankan untuk proses hukum lebih lanjut," ujar Iptu Naufal, Rabu (13/11). Barang bukti yang disita, yaitu sabu seberat 510,18 ,gram, 72 butir ekstasi, dan 26.959 butir obat-obatan keras berbahaya (okerbaya) lainnya. Iptu Naufal mengungkapkan, salah satu pengungkapan kasus terbesar terjadi pada 31 Oktober 2024 di Dusun Cura...

Gelorakan Swasembada Pangan di Ngawi, Polisi Gelar Methil Bersama Petani

Image
  NGAWI -   Polres Ngawi Polda Jatim terus menggelorakan program Asta Cita Presiden Republik Indonesia Prabowo, salah satunya melalui peningkatan swasembada pangan berkelanjutan. "Demi menjaga ketahanan dan swasembada pangan berkelanjutan, khususnya di Ngawi, diharapkan Polsek jajaran terus melakukan pendampingan kepada para petani," tutur Kapolres Ngawi AKBP Dwi Sumrahadi Rakhmanto kepada media, Kamis (14/11/2024) Kali ini Polsek Karangjati jajaran Polres Ngawi Polda Jatim bersama perangkat Desa dan para petani melaksanakan kegiatan yang mendukung program tersebut. Melalui methil bersama di area persawahan masuk Desa Sidorejo Kecamatan Karangjati Kabupaten Ngawi, Polisi bersama masyarakat terus menggelorakan swasembada pangan untuk ketahanan pangan Nasional. "Kami kedepankan para Bhabinkamtibmas yang ada, agar para petani merasa aman dan nyaman dalam mengolah lahannya, sehingga produksi semakin meningkat," lanjut AKBP Dwi Sumrahadi. Untuk diketahui, ...