Pastikan Tetap Kondusif Pasca Pemungutan Suara, Satgas OMB Polres Bangkalan Rutinkan Pelaksanaan Patroli

 

 

Polres Bangkalan, Pelaksanaan Ops Mantab Praja Semeru 2024 oleh Polres Bangkalan masih terus digencarkan pasca pemungutan suara.

 

Kegiatan ini diawali dengan apel pengecekan pasukan yang terdiri jumah personel gabungan dari Satgas OMP Polres Bangkalan.

 

Kasihumas Polres Bangkalan IPTU Risna Wijayati, S.H., mewakili Kapolres Bangkalan AKBP Febri Isman Jaya, S.H., S.I.K., M.I.K., menyatakan bahwa untuk menciptakan situasi tetap kondusif dan aman pasca Pengitungan Suara Pilkada 2024, Satgas OMB Polres Bangkalan melaksanakan Patroli di tiga objek vital penyelenggara pemilu.

 

"Patroli ini merupakan upaya Polres Bangkalan dalam menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat pasca pemungutan suara Pemilu 2024. Sasaran patroli kami yaitu tempat-tempat penyimpanan logistik Pemilu 2024 untuk memastikan keamanan dan mencegah terjadinya tindakan yang mengganggu kelancaran proses Pemilu, Bawaslu dan KPU Bangkalan," ucapnya.

 

Selama patroli, dirinya menyampaikan kepada personil  memberikan imbauan dan mengajak masyarakat untuk untuk bersama- sama menjaga Kabupaten Bangkalan tetap harmonis.

 

"Ditengah pilihan yang berbeda-beda untuk menciptakan Pemilu 2024 yang damai dan sejuk kususnya diwilayah Kabupaten Bangkalan, tindakan tetap saling menghormati, menghargai, dan jalin kerukunan tetap harus diupayakan," tutup Risna.

 

(tan)

Comments

Popular posts from this blog

vPolisi Bersama Tim Gabungan Berhasil Evakuasi Korban Hanyut di Sungai Brantas Tulungagung

Kurang dari 24 jam Polisi Berhasil Amankan Tersangka Penusukan di Pamekasan

Polres Gresik Berhasil Ungkap Pencurian Kabel Listrik, GM PLN Jatim Beri Penghargaan